JAKARTA, python-ogre.org - Ultraman Decker merupakan lanjutan dari seri Ultraman Trigger yang dirilis pada tahun 2022 di negara asalnya, Jepang.
Tayangnya seri ultraman ini juga akan menjadi perayaan 25 tahun Ultraman Dyna, sejak ditayangkan pertama kali pada tahun 1997.
Seri Ultraman Decker diperankan oleh Hiroku Matsumoto, Yuka Murayama, Nobunaga Daichi, Sae Miyazawa, dan lain-lain.
Ultraman Decker akan segera ditayangkan di RTV pada Sabtu, (28/01/2023) pukul 11.30 WIB.
Baca juga: Sinopsis Europe from Above, Serial Dokumenter National Geographic
Ultraman Decker bercerita tentang kondisi bumi yang sudah mulai stabil, lantaran ancaman gangguan dari monster di seri Ultraman Trigger telah memudar.
Kini para manusia mengalihkan pandangannya pada bintang-bintang di angkasa dan tim penangkan monster sudah mulai berkurang.
Namun disaat kondisi sudah damai, tiba-tiba ada benda misterius terapung dari luar angkasa datang dan mulai menyerang penduduk bumi.
Benda misterius tersebut dinamakan "sphere", yang membuat kondisi bumi menjadi kacau kembali.
Baca juga: Sinopsis The Beatles: Get Back, Serial Dokumenter The Beatles
Kanata Asumi (Hiroki Matsumoto) melihat kekacauan tersebut secara jelas dengan kedua matanya, dimana monster-monster raksasa bermunculan dan merajalela.
Ia pun tak mau tinggal diam, tanpa berpikir panjang ia langsung mengambil langkah tanpa memikirkan keselamatannya lagi.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.