KOMPAS.com - Mungkin Anda pernah mendengar atau membaca ada malam di mana bulan purnama terjadi dan disebut dengan Pink Moon, Flower Moon, Snow Moon dan lain sebagainya.
Tahukah Anda kalau penamaan-penamaan bulan purnama itu merupakan nama yang digunakan dalam The Farmer’s Almanac.
Beberapa dari nama-nama ini berasal dari ratusan tahun silam ketika penduduk asli Amerika menggunakan Bulan untuk membantu melacak waktu dan perubahan cuaca musiman.
Penduduk asli Amerika saat itu juga belum memakai penanggalan Julius maupun Gregorius untuk menandai waktu dan perubahan musim. Sejak itu, nama-nama tersebut telah diadopsi untuk penggunaan umum.
Pada tahun 1955, nama-nama tersebut secara resmi ditambahkan ke The Farmer's Almanac (Almanak Petani Amerika. Berikut penjelasannya.
Baca juga: Fase Bulan Purnama, BPBD DKI Peringatkan Potensi Banjir di Wilayah Pesisir Jakarta 15-19 Mei
Bulan Serigala atau Wolf Moon adalah penamaan bulan purnama yang diberikan pada saat bulan purnama terjadi pada Januari.
Peneliti di Pusat Riset Antariksa Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Andi Pangerang Hasannudin mengatakan, penamaan Bulan Serigala ini merujuk pada kawanan serigala yang melolong kelaparan di luar perkampungan.
Nama lain daripada bulan Pprnama pada Januari ini adalah Bulan Setelah Yule/Saturnalia (Moon After Yule), Bulan Tua (Old Moon), Bulan Es (Ice Moon), Bulan Akut (Sever Moon), Bulan Berdiam (Staying Home/Quiet Moon).
Dijelaskan Andi, untuk nama Bulan Setelah Yule/Saturnalia diberikan untuk merujuk pada purnama yang terjadi setelah perayaan Yule/Saturnalia atau Puncak Musim Dingin, sehingga penduduk asli Amerika berdiam di rumah.
Nama bulan purnama berikutnya yaitu Bulan Salju atau Snow Moon. Ini adalah nama untuk bulan purnama di Februari.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.